Pertandingan pertama Game Week (GW) 5 ini mempertemukan Galados ITB dengan Idolla FC. Galados ITB seperti tidak terpengaruh dengan kekalahan kemarin, mereka berhasil melumat Idolla FC 6-1.
Ali Bagus mencetak quat-trick pada pertandingan kali ini. Meski pertandingan berjalan balance secara penguasaan bola, Idolla FC lebih banyak menyerang dengan 12 shots on target dan 10 shots off target, tetapi Ahmad Fauzan dan Akhmad Syarifudin tampil impresif di bawah mistar gawang Galados ITB.
Selain itu David Novrizon kembali menjadi dynamo galados ITB dengan sumbangan 1 gol dan 2 assists. 1 gol Idolla FC dicetak oleh Irpan Setiawan.
![]() |
|
|
Pertandingan kedua, Bandoeng FC (A) masih menjaga asa kemenangan dengan mengalahkan Cisanti Klub Mengbal dengan skor 4-2. Rendy Febriansyah menjadi pencetak hat-trick dalam waktu tercepat dalam Liga Lapangbola, yaitu hanyab dalam waktu 14 menit! Luar biasa!
Pertandingan di dominasi oleh Bandoeng FC (A) dengan penguasaan 57%. Cisanti Klub Mengbal kalah secara ofensif dengan hanya 13 tembakan total jika dibandingkan dengan Bandoeng FC (A) yang memiliki catatan 19 total tembakan. Akurasi passing 87% menjadi rekor akurasi tertinggi kedua setelah sebelumnya dicetak oleh Galados ITB dengan 89%.
Tidak mau kalah dengan rekannya di Bandoeng FC (A), Bandoeng FC (B) kembali melanjutkan tren positif dengan mengalahkan FC Wolverhandsome dengan skor 4-2. Lagi-lagi ada pemain yang hat-trick, yaitu Rusyanto dari Bandoeng FC (B) yang membuatnya menjadi posisi ketiga pada top scorer sekarang, bersama dengan David Novrizon dari Galados ITB yang mencetak 7 gol.
![]() |
|
|
FC Wolverhandsome sebenarnya lebih menguasai penguasaan bola, sayangnya penyerangan mereka belum se-efektif Bandoeng FC (B). Ayi Noer Cahya Ningrat solid sekali menjaga gawangnya dengan 8 saves yang membuatnya menjadi top saves sementara Liga Lapangbola. Meski kalah, FC Wolverhandsome hampir menyaingi catatan passing accuracy Galados ITB (tertinggi selama Liga Lapangbola) dengan 87%.
Erga Omnes FC sendiri masih belum terhentikan. Kali ini mereka melibas X Angkasa FC dengan skor 5-3. 4 gol dalam babak pertama jadi sumber mental kemenangan untuk Erga Omnes FC. Dimas Haryadi mencetak brace pada pertandingan ini.
Meski menguasai jalannya pertandingan, X Angkasa FC kesulitan menembus gawang kiper Erga Omnes FC, yaitu Lizar Apriyanto yang selalu tampil solid dan juga pertahanan Erga Omnes FC yang memblok 4 tendangan X Angkasa FC. X Angkasa FC juga hampir menyentuh akurasi passing tertinggi di Liga Lapangbola yang sebelumnya dicetak oleh Galados ITB dengan akurasi 87%.
![]() |
|
|
Pertandingan terakhir mempertemukan JCICB Football dengan Tsevneeg FC, JCICB Football menang dengan skor 4-1. Mesin gol JCICB Football, Erick Ricky mencetak brace pada pertandingan ini.
Btara Deo yang mencetak gol semata wayang untuk Tsevneeg FC memantapkan posisinya sebagai top skorer Liga Lapangbola. Pertandingan ini untuk pertama ada pertandingan dengan kedua tim mencetak shots on target dengan jumlah 2 digit, yaitu Tsevneeg FC dengan 11 shots on target dan JCICB Football dengan 12 shots on target.
Ibnu Seganten, top saves Liga Lapangbola musim lalu tampil brilian pada pertandingan kali ini dengan 10 saves, ia bersaing dengan kiper Bandoeng FC (B) untuk meraih titel top saves yang sekarang berada di puncak dengan total 29 saves. (Author: Faris Yudza Ghifari)
SOCCERPEDIA.id - all things about soccer
(kanal berita kekinian dengan sudut pandang jaman now)